Mengobati Pendarahan di Bawah Kuku

Minggu, 03 Januari 2010

Pernahkah Anda mengalami keluhan sakit yang luar biasa saat kuku terjepit, terpukul martil, atau kejatuhan benda yang memungkinkan terjadinya pendarahan di bawah kuku? Jika kondisi ini berlanjut, maka kuku akan memerah dan sangat sakit.

Sakit tersebut ditimbulkan oleh pembengkakan dan pendarahan yang tertekan oleh kuku. Jika berlangsung lama, maka kuku akan terkelupas.

Berikut beberapa tindakan untuk meredam infeksi lebih lanjut jika terjadi pendarahan di bawah kuku:

1. Untuk mengurangi rasa sakit, tindakan pertama yang dapat dilakukan ialah mengompres jari yang cedera dengan es atau air es.

2. Bersihkan kuku dengan cairan antiseptik atau alkohol sebelum dikorek dan dilubangi (pada ujung kuku) dengan jarum atau benda tajam lain yang sudah disterilkan.

Langkah ini dilakukan untuk membantu mengeluarkan darah yang terkumpul di bawah kuku. Selain dapat mengurangi rasa sakit, tindakan ini juga dapat mencegah kuku terkelupas.

3. Jika darah sudah dikeluarkan, maka luka bekas korekan tadi dapat ditutup dengan salep antibiotik dan diplester. Dapat juga dengan plester cepat yang mengandung obat (band-aid).

Catatan: Bila Anda tidak terlatih menangani masalah ini, sebaiknya minta pertolongan dokter atau tenaga medis.

0 comments

Posting Komentar