Mempunyai tubuh ramping adalah impian para wanita. Namun terkadang, berbagai varian camilan kerap datang menggoda dan menghancurkan program diet.
Anda wajib memilih camilan sehat sehingga tidak berisiko menambah bobot tubuh. Menilik lebih dalam, camilan sehat yang bisa dikonsumsi menurut catatan Eatingwell, Kamis (31/12/2009), di antaranya:
Sayuran segar
Saat perut terasa kosong, siasati dengan cara pintar, yakni mengonsumsi sayuran segar. Sayuran segar mengandung banyak antioksidan yang diperlukan tubuh dan juga serat untuk menekan kadar kolesterol dalam darah. Jadi, mengonsumsi sayuran sebagai camilan sehat bukan hanya membuat perut rata, tetapi juga jantung sehat.
Sate buah dengan lumuran dark chocolate
Serupa seperti sayur, buah juga merupakan salah satu sumber antioksidan yang bisa melawan kanker. Untuk mengemas camilan sehat ini menjadi lebih menarik, Anda bisa mengkreasikannya dalam sate buah berlumur dark chocolate. Dark chocolate mengandung flavonoid tinggi sebagai salah satu jenis antioksidan untuk melawan penyakit hati (liver) dan kanker.
Yogurt bebas lemak bertabur buah dan kacang almond
Jika Anda termasuk pecinta yogurt, jangan takut menyantap makanan satu ini. Yogurt kaya lemak tak jenuh dan antioksidan, pastikan Anda memilih yogurt rendah lemak. Untuk tambahan rasa yang unik, Anda bisa memberikan taburan buah ataupun kacang almond.
(ftr)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments
Posting Komentar